Selamat datang di Kosim.web.id, semoga Kita s'lalu dalam lindungan-Nya

Beda Nasib!

Saya pernah membaca blog punya anak Bontang. Isinya cerita tentang kuliah. Nggak terlalu surprise sich! Yach, dia kuliah di Aussie -negeri buangan para bandhit dari British- dan rencana adiknya yang mau kuliah ke AS. Iri? Nggaklah! Kalau ke negeri itu, gak minat, tapi kalau ke Tanah Suci (harus) ada niat. Saya cuman berpikir, di negeri ini masih banyak anak negeri yang nasibnya tak menentu. Di sisi lain, ada segolongan anak negeri, yang ke luar negeri, nggak ubahnya seperti pergi Samarinda-Balikpapan. Itu artinya, pemerataan belum ada. Terus apakah harus rata semua? Nggak juga. Itu pola pikir komunisme. Hanya perlu dipikirkan, adanya empati dari orang kaya membantu orang miskin, kalau perlu dilembagakan. Ini kan bentuk pemerataan juga. Mungkin ada yang bilang, mereka miskin karena malas, dst. Eits, tunggu dulu, yang jadi buruh bangunan mbangun gedung orang kaya, trus PRT, pelayan, itu siapa? Mereka toh diperlukan.
Dan, kalau mau jujur, yang dijual dan suara yang dibeli sama parpol waktu kampanye kan menyangkut nasib kaum akar rumput. Ya, kan? Memang membicarakan tentang ini termasuk masalah klasik, dan melahirkan beberapa ideologi, seperti marhaenisme, komunisme, teologi-pembebasan, dll. Dan sebenarnya, Islam pun sudah mengaturnya (zakat, fiqih muamalat)
--------------------------------------------------------------
Ovi Sync: Take your office with you, wherever you go
http://www.ovi.com/services/signin?noPassive=1

About the Author

Ayah dari 3 anak blasteran Jawa dan Bugis-Mandar, non partisan, pembelajar, dan santri.

Posting Komentar

Silakan memberikan saran, masukan, atau tanggapan. Komentar Anda akan saya moderasi terlebih dahulu. Tautan aktif sebaiknya tidak dipasang dalam komentar. Dan, mohon maaf, komentar Anda mungkin tidak segera saya balas, karena kesibukan dan lain hal. Terima kasih :)
---Kosim Abina Aziyz
Subhanallah!
Sepertinya ada sesuatu yang tidak beres dengan koneksi internet Anda. Hubungkan lagi koneksi internet Anda dan mulailah berselancar kembali!